• Jumat, 29 Maret 2024

BMW X1 Seri Teranyar Mulai Mengaspal di Indonesia

Lensaku.ID – Setelah kemunculan tiga sekawan BMW X1, BMW X3, dan BMW X5 dari BMW X Series di pamungkas bulan lalu (28/1/2021), kini baru saja meluncur BMW X1 sDrive18i yang bakal turut menggenapi grup model BMW X Series.

Produk BMW X1 sDrive18i adalah karya BMW Astra bersama BMW Grup Indonesia. Mampu diandalkan karena sangat dinamins, banderolnya adalah Rp760 juta on-the-road Jakarta.

“Kami bersama BMW Grup Indonesia selalu mendengar masukan dari para pelanggan untuk pengembangan produk BMW menjadi lebih baik. Peluncuran New BMW X1 ini adalah untuk menjawab kebutuhan akan kendaraan serbaguna dengan sensasi dan kenyamanan berkendara sempurna,” papar Fredy Handjaja, CEO BMW Astra, dalam keterangannya seperti dilansir Suara.com, Rabu (3/2/2021).

Berikut deskripsi dan spesifikasi BMW X1 sDrive18i:

  • Interior BMW X1 sDrive18i menjanjikan kenyamanan dengan tersedianya comfort seat yang lebih tebal, serta comfort access untuk akses pintu mudah, tanpa menekan tombol pada kunci serta pengoperasian buka dan tutup bagasi tanpa sentuhan.
  • Fitur infotainment dilengkapi Apple CarPlay yang sangat mudah dikoneksikan tanpa kabel, Parking Assistant dan Rear-view Camera untuk memudahkan pengguna saat parkir, terutama pada saat parkir paralel dengan pengendalian setir secara otomatis.
  • Mesin bensin tiga-silinder 1.5L in-line dengan BMW TwinPower Turbo dilengkapi (TwinScroll turbochargers, High Precision Injection, VALVETRONIC fully variable valve control & DoubleVANOS variable camshaft timing).
  • Transmisi 7-percepatan dual-clutch Steptronic.
  • Tenaga maksimum 140 daya kuda dengan torsi maksimum mencapai 220 Nm.
  • Akselerasi 0-100 km per jam dalam 9,6 detik.
  • Top speed 201 km per jam.

Fasilitas bagi konsumen:

  • Setiap pembelian di BMW Astra dilengkapi BMW Service Inclusive, yang meliputi pemeliharaan rutin tanpa biaya selama 5 tahun atau 60.000 km, tergantung mana yang lebih dulu.
  • Garansi 36 bulan tanpa batasan jarak tempuh, perlindungan ban selama 2 tahun, 5 tahun keanggotaan AstraWorld dengan bantuan darurat 24-jam, dan BMW Astra Card.
  • Periode 1-28 Februari 2021, BMW Astra memberikan penawaran terbatas cicilan Rp10,7 juta/bulan untuk BMW 320i Sport, perpanjangan garansi menjadi hingga 5 tahun, voucer bensin senilai Rp10 juta, dan penawaran harga terbaik untuk trade-in dari BMW Astra Used Car.
  • Proses pembelian tanpa keluar rumah bisa dilakukan dan petugas akan berkunjung ke kediaman konsumen. Juga tersedia perawatan mobil di rumah.

Read Previous

Wakapolda Kaltara Pimpin Olahraga untuk Tingkatkan Imunitas

Read Next

Kawasaki Ninja 250 Dipakai Buat Jualan Cilok

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular