• Jumat, 29 Maret 2024

PT Mandiri Intiperkasa Kembali Mendapatkan Penghargaan

Lensaku.co.id – Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral (Kementrian ESDM) Republik Indonesia (RI) kembali memberikan penghargaan kepada PT Mandiri Intiperkas (MIP) di ajang Good Mining Practice Award 2022.

Ada dua kategori penghargaan sekaligus diterima oleh perusahaan yang bergerak dibidang pertambangan batubara di wilayah Kalimantan Utara, antara lain penghargaan peringkat utama kategori pengelolaan lingkungan dan penghargaan peringkat utama kategori pengelolaan standarisasi dan usaha jasa.

“Ucapan syukur dan terima kasih atas penghargaan yang sudah diberikan Kementrian ESDM kepada kami di ajang Good Mining Practice Award 2022”, ucap Robby Boro selaku Kepala Teknik Tambang PT MIP kepada lensaku.id

Sebelumnya, penghargaan juga pernah didapat PT MIP di ajang yang sama ditahun 2021 kategori pengelolaan aspek lingkungan pertambangan mendapatkan peringkat Pratama.

“Dengan prestasi yang sudah didapat, diharapakan semua devisi kedepannya bisa meningkatkan kinerja dan kepatuhan disemua aspek pengelolaan pertambangan batubara untuk mewujudkan Good Mining Practice”, harap Robby.

Perusahaan yang bergerak dibidang pertambangan sejak tahun 2004 ini mulai memproduksi batubara di Provinsi Kalimantan Utara sebanyak 1 juta ton, Tahun 2022 akan ditargetkan bisa memproduksi hingga 9,5 juta ton.

“Target kita di Tahun 2022 ini bisa memproduksi batubara sebesar 9,5 ton dan terus akan ditingkatkan ditahun – tahun selanjutnya sehingga bisa memproduksi batubara sebanyak 20 juta ton sesuai persetujuan Feasibility Studi (Kelayakan Studi) tutup Robby. (Rdk).

Read Previous

Total Hadiah Rp 52 Juta, Turnamen Sepak Bola KNPI Cup 2022 Resmi Dibuka

Read Next

Pasca Tragedi Kanjuruhan, Polres Berau Gelar Salat Gaib

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular