• Jumat, 22 November 2024

Polres Bulungan Patroli Cegah Warga Berkumpul Diluar Rumah

Tanjung Selor – Lensaku.id. Polres Bulungan bersama Kodim 0903 , Tenaga Suka Rela ( TSR ), dan Satpol PP Kabupaten Bulungan, senin malam melakukan patroli untuk menghimbau kepada kerumunan warga yang berkumpul diluar agar segera kembali kerumah.

Lokasi tujuan patroli adalah berbagai tempat yg sering digunakan warga untuk berkumpul,antara lain tepian Sungai Kayan, Warung Makan dan Caffe.

Sebelum melaksanakan kegiatan,seluruh personil melakukan apel terlebih dahulu yg langsung dipimpin oleh Kepala Bagian Operasional Polres Bulungan, AKP Ridwan Iskandar .

“Sesuai instruksi Kapolri, malam ini kita bertugas memberikan imbauan kepada warga kita yang masih berkumpul agar membubarkan diri,” ujarnya .

Ridwan Iskandar juga mengatakan bahwa “ini bertujuan untuk mengurangi penyebaran Covid-19. Memang belum ada yang positif tapi sudah ada yang PDP, jika ada positif maka perlu kehati-hatian, kami juga akan melakukan tindakan tegas jika didapati ada warga yang tidak mau membubarkan diri” jelasnya.

Petugas membawa sejumlah pengeras suara agar himbauan terdengar lebih jelas. petugas mengimbau agar warga berdiam dirumah pada malam hari dan selalu mengenakan masker ketika berada diluar rumah serta menjaga jarak satu dengan lainnya.

Read Previous

Pejabat Kantor Pelayanan Pajak Tarakan Positif Corona

Read Next

Kemenag Provinsi Kaltara Himbau Tokoh Agama Kaltara Bersatu Lawan Covid-19

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

error: Konten dikunci!