• Jumat, 29 Maret 2024

Obat Batuk Alami Hadang COVID-19 ala SehatQ

Lensaku.IDPandemi COVID-19 belum juga mereda. Salahsatu gejala terpapar virus Corona adalah batuk. Untuk mengatasinya kita bisa menggunakan obat batuk alami.

Cara menyembuhkan gangguan ini dengan obat batuk alami bisa dilakukan pada orang dewasa maupun anak-anak. Hal ini adalah pilihan bijak jika kita tidak ingin menggunakan obat-obatan berbahan kimia.

Batuk pada dasarnya adalah cara tubuh untuk menjaga kebersihan tenggorokan dari dahak maupun pemicu iritasi lainnya. Meski bertujuan melindungi tubuh, tapi batuk yang tak kunjung sembuh bisa begitu mengganggu.

Pada umumnya batuk yang menyerang dapat dibagi menjadi dua jenis, yaitu batuk berdahak dan batuk kering. Adapun dua jenis batuk ini bisa disebabkan oleh berbagai hal. Mulai dari infeksi virus, infeksi bakteri, alergi, asam lambung naik, hingga merupakan gejala penyakit tertentu.

Jika Anda ingin mengatasinya, berikut beberapa cara mengatasi batuk dari artikel kesehatan SehatQ yang bisa dicoba.

 

Air
Sebagai pelarut yang paling andal, air punya beragam fungsi. Segelas air bisa membantu meringankan batuk, mengatasi tenggorokan kering, dan mengencerkan dahak. Dengan meminum air hangat kita juga dapat membuat tenggorokan nyaman.

Uap
Kita berikutnya adalah dengan menghirup uap dari air panas. Hal ini dapat menjadi salah satu obat batuk alami yang membantu meringankan batuk. Kita juga dapat menambah beberapa minyak esensial, seperti peppermint ke dalam air panas.

Air garam
Langkah lainnya dalam mengatasi batuk adalah mengandalkan garam. Cukup ambil garam sebanyak ¼ atau ½ sendok teh kemudian dicampurkan dalam 236 mililiter air. Kumur campuran air garam tersebut untuk mengatasi batuk dan tenggorokan kering.

Tapi, sebaiknya hindari memberikan kumuran air garam kepada anak di bawah usia enam tahun. Lantaran mereka masih belum bisa berkumur dengan baik.

Jahe
Jahe merupakan salah satu umbi yang terkenal dengan kemampuan penyembuhannya, termasuk mengobati batuk secara alami. Anda dapat mengunyah jahe begitu saja ataupun mencampurkan bubuk jahe dengan madu atau teh.

Nanas
Buah nanas tidak hanya lezat dan segar untuk disantap, tapi juga dapat menjadi obat batuk alami. Kandungan enzim bromelain dalam nanas berperan dalam mengatasi batuk dan meringankan dahak. Anda dapat mengonsumsi satu potong nanas atau meminum jus nanas sebanyak 103 mililiter tiap harinya sebanyak tiga kali sehari. Tapi, jangan mengandalkan nanas bila Anda meminum obat pengencer darah atau antibiotik.

Madu
Selain jahe, madu juga sudah dikenal sebagai salah satu obat batuk alami yang dapat mengurangi dahak. Bahkan, madu lebih efektif daripada obat batuk yang mengandung dextromethorphan. Anda bisa menuangkan dua sendok teh madu dengan teh, air hangat, ataupun air lemon. Anda juga bisa menaruh madu ke roti atau biskuit sebagai selai. Namun, jangan berikan madu untuk anak yang berusia di bawah satu tahun.

Mentol
Mentol sebenarnya terbuat dari kandungan yang berada dalam peppermint. Namun, bila Anda ingin sesuatu yang praktis, Anda dapat dengan mudah mengoleskan mentol ke bagian dada untuk melegakan pernapasan.

Lemon
Lemon bisa jadi salah satu pilihan Anda untuk meredakan batuk. Sebagai obat batuk, lemon mampu mengurangi radang yang terjadi pada tenggorokan, sekaligus memberi asupan vitamin C untuk tubuh.Vitamin C berguna untuk meningkatkan kekuatan sistem daya tahan tubuh dalam membasmi infeksi kuman, termasuk infeksi yang terjadi di saluran napas.

Ramuan obat batuk sederhana dapat Anda buat dengan cara mencampurkan satu sendok teh perasan lemon dengan satu sendok teh madu. Minumlah campuran ini sebanyak 2-3 kali dalam sehari, atau konsumsilah lemon sebagai obat batuk adalah dengan mencampurkan lada dan madu ke dalam air perasan lemon.

 

Read Previous

Ini Jawaban BPKH, Terkait Klaim Lahan Yang Rencananya Akan Dibangun Pusat Pemerintahan KTT

Read Next

Tingkatkan SDM ASN, Wabub KTT Teken MoU Dengan Universitas Terbuka

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular