• Sabtu, 21 Desember 2024

Bupati Apresiasi Kemajuan PKK di Berbagai Kecamatan

Tanjung Selor, Lensaku.id – Bupati Bulungan, Syarwani, dan Ketua TP PKK Bulungan, Sri Nurhandayani Syarwani mengikuti perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-52 Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) yang diselenggarakan di Aula Rumah Jabatan Bupati Bulungan pada Jumat (20/9/2024) dirangkai pembukaan rapat konsultasi PKK tingkat kabupaten.

Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada seluruh penggerak PKK dan berharap momentum ini menjadi motivasi besar bagi PKK untuk terus berperan aktif dalam masyarakat.

Bupati berharap peran PKK ke depan akan lebih memberikan arti dan dapat dirasakan oleh seluruh warga masyarakat, mulai dari lingkungan terkecil, khususnya di desa-desa, lingkungan keluarga, kecamatan, hingga tingkat kabupaten.

Bupati juga mengapresiasi kemajuan PKK di berbagai kecamatan, seperti Kecamatan Bunyu, Tanjung Selor, Tanjung Palas, dan Tanjung Palas Barat hingga di tingkat kelurahan dan desa. Bupati mengingatkan pentingnya sinergi dan kerjasama antar tingkat dalam struktur PKK.

“Kemajuan ini menjadi ukuran keberhasilan PKK di tingkat kabupaten.  Kita berharap PKK tidak berjalan sendiri-sendiri. PKK adalah organisasi nasional yang terstruktur mulai dari tingkat pusat hingga tingkat desa dengan program-program yang sudah dicanangkan dan ditetapkan oleh pemerintah,” ujarnya. (rdk2)

Read Previous

Pemkab Salurkan Alat dan Sarana Pertanian

Read Next

Warga SP Tanjung Buka Terima Sertifikat Hak Milik

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

error: Konten dikunci!