• Minggu, 8 September 2024

Patuhi Aturan Pemerintah, Kegiatan Isra Miraj Ditunda

Tanjung Selor – Lensaku.id. Jemaah Tarekat Khalwatiyah Samman menyatakan sikap untuk menunda kegiatan Peringatan Isra’ Mi’raj 1441 H yang akan dilaksanakan pada Minggu (29/3) untuk mencegah penyebaran pandemi Virus Corona (Covid-19) di wilayah Kaltara.

Ustadz Ambo Intang, menyebut meski telah menjadi budaya umat Islam Indonesia namun sebetulnya tidak ada keharusan umat Islam untuk menyelenggarakan acara untuk memperingati Isra Mi’raj. Terutama di keadaan genting virus corona saat ini.

Ambo mengingatkan para penyelenggara acara akan keselamatan dan potensi tersebarnya virus corona di kegiatan yang mengumpulkan masa. Jika dipaksakan, katanya, kemungkinan mudarat penyelenggaraan akan jauh melebihi manfaatnya.

Menurutnya meski para umat Islam tak dapat berkumpul bersama, namun kebutuhan rohani masih dapat diperoleh dengan mendengar ceramah di rumah masing-masing dengan menggunakan fasilitas teknologi.

Jemaah Tarekat Khalwatiyah Samman yang berada di Kaltara  mengajak pada seluruh elemen masyarakat termasuk para ulama dan para pemuka agama lainnya untuk mendukung kebijakan pemerintah dalam mengatasi musibah virus corona.

Menghadapi virus corona, menurutnya, dapat diamalkan dengan nilai ajaran shalat yang mengajarkan kesabaran dan kedisiplinan dalam melakukan kampanye dan edukasi masyarakat melalui kebiasaan hidup sehat.

“Shalat melatih kita untuk sabar dan disiplin. Sabar dalam kampanye dan edukasi masyarakat akan virus corona dan disiplin melakukan social distancing agar menghambat penularan virus corona,” imbuhnya.

Ambo mengatakan penundaan acara Isra Miraj ini turut dilatarbelakangi adanya Intruksi Presiden melalui pidato (15/3) tentang perkembangan penyakit Virus Corona (Covis-19) di Indonesia, Maklumat Kapolri (Mak/2/III/2020) tentang Kepatuhan Terhadap Kebijakan Pemerintah dalam Penanganan Penyebaran Virus Corona (Covis-19) dan Surat Edaran serta Himbauan Gubernur Kaltara tentang Penghentian Sementara Kegiatan perkumpulan dalam rangka Mencegah Penyebaran Wabah Coronavirus Disease (Covid-19).

Ambo menilai ada banyak cara untuk memperingati Isra Miraj dan tidak harus dilakukan dalam bentuk seremonial semata.

Namun kondisi saat ini juga menuntut komitmen semua pihak untuk sedapat mungkin menghindari kegiatan yang mengundang kerumunan massa.

“Salah satu hikmah Isra Mi’raj adalah perintah shalat lima waktu. Dan hikmah dari ibadah saalat adalah mencegah perbuatan keji dan mungkar. Mari tingkatkan kualitas salah kita agar berdampak pada kesalehan personal dan sosial,” Tuntas Ambo.

Read Previous

Kaltara Flash News

Read Next

Bagaimana Keringanan Kredit Selama Wabah Corona

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular