• Sabtu, 23 November 2024

Waspada Covid-19, KONI Kaltara Gelar Rapid Test

TANJUNG SELOR – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kalimantan Utara (Kaltara) menggelar pemeriksaan rapid test bagi seluruh pengurus dan warga di sekitar Sekretariat KONI Kaltara, Gang Kumis, Tanjung Selor pada Jumat (5/6). Ada 80 pcs rapid test yang disiapkan KONI Kaltara. “Ini inisiatif KONI dalam berpartisipasi memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19 di Kaltara,” kata Ketua Umum KONI Kaltara, Muhammad Nasir.

Pelaksanaan rapid test dilakukan dokter Sinrang, yang juga ketua bidang kesehatan KONI Kaltara. “Bila ada dinyatakan reaktif, KONI Kaltara akan segera berkoordinasi dengan gugus tugas untuk teknis selanjutnya,” tuturnya.

Selanjutnya, pemeriksaan serupa akan dilakukan kepada para atlet yang tengah mengikuti pemusatan latihan untuk PON ke-20/2021. “Atlet mendapat prioritas karena stamina dan kesehatan mereka harus tetap terjaga jelang PON ke-20 tahun depan,” jelasnya.

Sementara itu, dokter Sinrang, ketua bidang kesehatan KONI Kaltara menuturkan, rapid test merupakan metode skrining awal untuk mendeteksi antibodi yang diproduksi oleh tubuh untuk melawan virus. “Antibodi ini akan dibentuk oleh tubuh bila ada paparan virus Corona. Jadi, rapid test disini hanyalah sebagai pemeriksaan skrining atau pemeriksaan penyaring, bukan pemeriksaan untuk mendiagnosa infeksi virus Corona atau Covid-19. Sehingga kalau ada yang terdeteksi, dapat melakukan pencegahan agar jumlah kasus tidak semakin bertambah,” tutupnya.

Read Previous

Pemprov Kaltara Dukung Pilkada Serentak 9 Desember

Read Next

Tim Satgas Nusantara Polres Bulungan Siap Amankan Pilkada Serentak 9 Desember 2020

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

error: Konten dikunci!