• Jumat, 22 November 2024

Sambut Pesta Demokrasi Daerah, PGPI Kaltara Keluarkan Himbauan

Tanjung Selor-Lensaku.id. Semakin dekatnya gelaran Pemilihan Kepala Daerah ( Pilkada ) tahun 2020 di masa covid-19, membuat berbagai pihak memberikan himbauan demi kelancaran pesta demokrasi daerah, yang di laksanakan serentak di seluruh tanah air.

Himbauan dari Tokoh Agama terus mengalir, kini himbauan agar gelaran Pilkada 2020 di masa covid-19 berjalan dengan kondusif datang lagi dari salah satu Tokoh Agama yang ada di Kaltara.

Pendeta, Toberian, M.Th Ketua Persekutuan Gereja Petakosta Indonesia (PGPI) Kalimantan Utara, memberikan himbauan kepada seluruh masyarakat Kaltara, agar nantinya pelaksanaan Pilkada di masa covid-19 bisa berjalan dengan aman,damai, dan kondusif.

“Saya selaku Ketua Persekutuan Gereja Petakosta Insonesia Provinsi Kalimantan Utara, menghimbau kepada seluruh calon Gubernur, calon Wakil Gubernur, calon Bupati, calon Wakil Bupati, dan seluruh masyarakat Kaltara, agar dapat mewujudkan Pemilihan Kepala Daerah yang aman, damai, dan kondusif di Kaltara,” ungkapnya pada video himbauan tersebut.

Dalam video himbauan berdurasi satu menit tersebut, ia juga memberikan tutorial bagaimana melaksanakan protokol kesehtan dan menghimbau kepada seluruh masyarakat Kaltara dan Peserta Pilkada agar tetap memperhatikan protokol kesehatan.

“Karena Pilkada tahun ini kita laksanakan di masa covid-19 saya juga menghimbau kepada seluruh masyarakat dan para peserta pilkada, agar terus mengingat dan memperhatikan protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran virus ini dengan selalu memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak,” himbaunya.

Dirinya berharap pelaksanaan Pilkada di tahun ini dapat berjalan dengan baik,lancar,tertib, dan melahirkan pemimpin yang berkualitas, ia juga berharap dan berdoa agar musibah wabah covid-19 dapat cepat di angkat oleh Tuhan, tutupnya singkat.

Read Previous

Resmikan Masjid, Gubernur Kaltara Berpesan Tetap Jaga Solidaritas

Read Next

KPU Akan Berikan Sanksi Bagi Bagi Peserta Pilkada Yang melanggar Protkes di Masa Kampanye

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

error: Konten dikunci!