TANA TIDUNG, Lensaku – Memorandum Of Understanding (MoU) antara Pemkab Tana Tidung dan Universitas Borneo Taralan (UBT) terkait dengan pendidikan langsung di tandatangani oleh Bupati Ibrahim Ali yang bertempat di Aula Rapat Pemkab KTT, Rabu (28/7/21).
Kerjasama yang dilakukan oleh Pemkab KTT dengan Umiversitas ternama di Kaltara ini bertujuan untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkup Pemerintahan Tana Tidung.
“Dengan adanya kerjasama yang kita lakukan ini diharapkan mampu meningkatkan SDM bagi ASN kita, lebih profesioanal, handal dan berdaya saing”, Harap Bupati.
Ditempat terpisah, Wakil Bupati Hendrik menjelaskan, sebelumnya Pemkab Tana Tidung juga sudah menjalin kerjasama dengan UBT, ditahun 2021 ini kerjasma kembali dilakukan khususnya dibidang Hukum, Pertanian dan kesehatan. Untuk tahun 2021, Pemkab KTT akan menyiapkan 10 ASN yang nantimya bisa memgikuti studi di UBT.
“ASN yang akan kita kirim ke UBT akan dilakukan verifikasi adminitrasi terlebih dulu, dan bagi ASN yang nantiya sudah lolos verifikasi, mereka bisa melanjutkan pendidikannya, mulaindari tingkat Diploma Tiga (D3), Strata Satu (S1) maupun peningkatan ke Strata Dua (S2)”, Jelas Wakil Bupati saat ditemui diruang kerjanya.
Terkait pembiayaan, Hendrik kembali menjelaskan bahwa pembiayaan peningkatan SDM di kalangan ASN ini nantinya aoan dibiayai Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD).
“Mekanisme pembiayaan sudah diatur, Setiap ASN yang mengikuti studi akan dialokasikan anggaran dari APBD sebesar 50 juta sampai selesai”,Ujarnya.
Diharapkan, ASN yang sudah selesai menempuh studinya bisa meningkatkan kinerjanya, terus berkontribusi untuk kemajuan pembangunan Kabupaten Tana Tidung dan pelayanan maksimal untuk masyarakat.
“Ya itu harapan saya, apalagi pembiayaan ini dibebankan melalui APBD KTT, outputnya nanti Aparatur kita bisa yang sudah selesai menempuh pendidikan bisa menjadi aparatur yang mampu membawa perubahan positif dan lebih baik lagi untuk Pemkab dan masyarakat KTT”, Tutupnya.(818).