• Sabtu, 23 November 2024

Program Jumat Curhat Hari Ini, Polda Kaltara Bangun Komunikasi dengan FKUB

TANJUNG SELOR, LENSAKU.ID – Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Utara, kembali melaksanakan Program Jumat Curhat hari ini (3/2). Pada kesempatan tersebut, tampak hadir tokoh agama yang tergabung dalam unsur Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB), tokoh masyarakat dan sejumlah tokoh adat.

Program Jumat Curhat dihadiri langsung oleh Kapolda Kaltara, Irjen Pol Daniel Adityajaya S.H., S.I.K., M.Si. Kapolda didampingi Dirbinmas Polda Kaltara, Karorena Polda Kaltara, Kabid Humas Polda Kaltara, Kabid Propam Polda Kaltara, Dirlantas Polda Kaltara, Dirsamapta Polda Kaltara, Dirintelkam Polda Kaltara, Kabid TIK Polda Kaltara dan Dirreskrimsus Polda Kaltara.

Kapolda menyampaikan rasa syukur bisa bertemu dengan sejumlah tokoh dalam keadaan sehat. Dia berharap Program Jumat Curhat ini bisa menjadi sarana komunikasi dua arah secara santai dengan para tokoh di Kaltara.

“Kami dari kepolisian ingin mendengar secara langsung masukan dari masyarakat terkait kinerja personil Polda Kaltara, perkembangan permasalah Kamtibmas dan permasalahan sosial lainnya,” kata Kapolda.

Daniel memberi apresiasi terhadap para tokoh di Kaltara yang telah mendukung tercapainya peringkat tiga tertinggi Indeks Kerukunan Umat Beragama (KUB) Tahun 2022. Selain itu, Kaltara turut mendapat penilaian sebagai daerah paling bahagia ke dua di Indonesia.

“Semoga ini bisa terus dipertahankan. Sejumlah parameternya harus kita jaga bersama, mulai dari keterbukaan seluruh suku dalam menjaga kebhinekaan, saling menghargai, saling menghormati dan senantiasa bekerjasama,” paparnya.

Adapun, Daniel menerima permintaan agar Polda Kaltara meningkatkan responsibilitas menjelang momen pemilihan umum (pemilu) serentak 2024. Para tokoh berharap tidak ada politik identitas yang terbangun. Karena dikhawatirkan mengganggu kondusifitas keamanan dan ketertiban Masyarakat Kaltara.

Sementara itu, Ketua FKUB Kalimantan Utara, Ust. Abdul Djalil Fattah, menyampaikan apresiasi atas program Jumat Curhat yang dilaksanakan pihak kepolisian. Dia menilai program ini efektif dalam membangun komunikasi antara kepolisian dengan masyarakat secara lebih dekat.

“Semoga kegiatan seperti ini rutin dilakukan, supaya kepolisian sebagai pelaksana kamtibmas bisa merespon apa yang menjadi polemik sosial di masyarakat” kata Abdul Djalil Fattah.(rdk)

Read Previous

Kapolda Kaltara Resmikan Perubahan Tipe Polres Bulungan Menjadi Polresta

Read Next

Kapolresta Bulungan Pimpin Sertijab Wakapolresta dan PJU Polresta Bulungan

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

error: Konten dikunci!