• Jumat, 3 Januari 2025

Warga Pesisir Tana Lia Kembali Mendapatkan Vaksinasi Dari Kodim 0914/TNT

TANA TIDUNG, Lensaku – Kodim 0914 / Tana Tidung melaksanakan vaksinasi untuk warga pesisir di Desa Tana Lia, Kecamatan Tana Lia, Selasa.(26/10/21).

Pelaksanaan vaksinasi mulai dilakukan dari pukul 09.00 – 16.00 Wita dengan melibatkan 12 tenaga medis dari RSUD Ahmad Berahim dan dari Kodim 0914 / Tana Tidung.

Kodim 0914/TNT Berikan Vaksinasi di Desa Tana Lia, Kecamatan Tana Lia, Selasa, (26/10/21)

“Petugas vaksinasi hari ini ada 1 dokter dan 9 vaksinator dari RSUD Tana Tidung dan kita juga perbantukan 2 personil dari kodim”, Ujar Komandan Kodim (Dandim) 0914/TNT, Letkol Czi, Tri Priyo Utomo.

Vaksinasi yang terlaksana kali ini merupakan bentuk kepedulian TNI dalam rangka mensukseskan program pemerintah dalam hal ini percepatan Hard Immunity atau kekebalan kelompok di Kabupaten Tana Tidung Khususnya.

“Kita berharap, melalui vaksinasi yang kita lakukan dapat menekan lagi angka kematian akibat covid-19. Pesan saya untuk masyarakat agar tetap patuhi protokol kesehatan, terutama menggunakan masker saat beraktivitas diluar rumah”, Tutur Dandim.

Vaksinasi yang diberikan hari ini berupa Sinovac untuk dosis 1-2 dan vaksin jenis Atra Zeneca untuk dosis 1-2. Perlu diketahui maayarakat, untuk jadwal selanjutnya Kodim 0914/TNT kembali memberikan vaksinasi tepatnya pada 27 Oktober 2021 yang bertempat di Desa Bebatu, Kecamatan Sesayap Hilir. (818).

Read Previous

Kapolres Nunukan dan Brigadir SL Jalani Pemeriksaan Di Mapolda Kaktara.

Read Next

Bupati Tinjau Vaksinasi Pelajar SMP Dan SMA Di Polres Berau

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

error: Konten dikunci!