• Sabtu, 27 Juli 2024

Bawaslu Berau Jadikan Kampung Bukit Makmur Sebagai Kampung Anti Money Politic

Tanjung Redeb- Lensaku.id. Upaya menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pengawasan pemilu dan bahaya money politic terus dilakukan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Berau.

Salah satunya dengan peluncuran 2 Kampung Anti Money Politic.

“Di Kabupaten Berau, ada 2 kampung yang akan dijadikan percontohan, rencananya 1 di Kampung Bukit Makmur, Kecamatan Segah, dan 1 lagi di Kecamatan Sambaliung,’’ kata Komisioner Bawaslu Berau, Tamjidillah Noor (19/8).

Diharapkan, peluncuran ini akan menularkan virus anti money politik ke perkampungan lainnya di Berau.

Kini, pihak Bawaslu telah berkoordinasi dengan Kepala Kampung Bukit Makmur guna membahas teknis pelaksanaan dan persiapan deklarasi.

Kemudian, kordinasi ke Bawaslu Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) juga telah dilakukan.

“Hal itu agar nantinya pihak Bawaslu provinsi bisa hadir saat proses deklarasi,” terangnya.

Saat ditanya terkait maksud dan tujuan kampung bentukannya, hal ini agar menumbuhkan kesadaran masyarakat Bumi Batiwakkal bahwa politik uang adalah suatu bentuk kejahatan pidana Pilkada.

“Karena itu sangat menciderai nilai-nilai demokrasi di negara kita. Kebebasan hak pilih yang telah dijamin undang-undang (UU), maka masyarakat harus menjadi pemilih yang cerdas dan harus berani menolak politik uang,” tegasnya.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan, praktik-praktik tersebut sejauh ini sudah menjadi hal biasa di kalangan masyarakat.

Berkaca pada pemilu presiden, gubernur, legislatif dan lainnya di tahun kemarin, politik uang adalah hal yang tidak bisa dinafikan peredarannya.

Meski Bawaslu selama masa kerja belum menemukan kasus serupa, namun dirinya meyakini bahwa praktik-praktik yang menciderai kualitas demokrasi tersebut, masih terus berlanjut menjelang masa pemilu.

“Itu tidak bisa dinafikkan, dan desas-desusnya begitu kuat,” jelasnya.

“Kami juga tidak menampik, bahwa politik uang itu memang benar adanya. Namun kami belum menemukan laporan maupun temuan karena syarat akan bukti,” lanjutnya.

Untuk itu, dipilihnya beberapa kampung tersebut, agar kedepan mampu bersinergi dalam menekan peredarannya.

Sementara itu, Kepala Kampung Bukit Makmur, Kecamatan Segah, Saidin Saputra yang dikonfirmasi secara terpisah oleh awak media membenarkan perihal tersebut.

Menurutnya, Bawaslu sudah ada kordinasi. Dan sekarang, baik persiapan pembentukan tim relawan maupun pembentukan peraturan kampung (Perkam) sudah mulai di gagas.

“Iya kemarin Bawaslu sudah ada kordinasi. Dan sekarang kami sedang proses pembentukan relawan, yang meliputi tokoh masyarakat, agama dan lainnya sebelum deklarasi digelar,” ucap eks Ketua HmI Cabang Berau itu.

Lantaran menjadi kampung percontohan, Saidin -sapaan akrabnya- menyambut baik program tersebut.

Pasalnya, keberadaan politik uang  bukanlah hal baru yang diperbincangkan hari ini.

“Politik uang sendiri adalah hal yang sudah lama terjadi,” ungkapnya.

Sehingga tidak berdampak baik terhadap proses demokrasi di tingkat daerah.

Meksi perdana, kampung money politik sendiri dinilai olehnya, adalah salah satu langkah positif untuk mengedukasi masyarakat dalam menggunakan hak pilihnya, agar terhindar dari praktik-praktik politik yang berbau uang.

“Bila masyarakat bersih dan integritas dalam memilih, maka dampaknya juga akan baik,” terangnya.

“Alhasil, pemimpin yang terpilih pun juga akan berintegritas,” terangnya.

Sehingga kedepan, praktik-praktik yang berbau politik uang bisa hilang dari peredaran.

Melalui kegiatan yang dibentuk oleh Bawaslu, dirinya berharap agar kerjasama yang terjalin dapat berjalan dengan lancar.

Dengan dilibatkannya kampung dalam pengawasan, tentu ini menjadi pelopor dalam mewujudkan Pilkada yang bersih.

Terakhir, dalam peresmiannya nanti, Bawaslu Provinsi Kaltim diharapkan dapat hadir di tengah-tengah masyarakat guna menyaksikan secara langsung proses deklarasi. (*/sgp).

Read Previous

Refleksi Semangat Pemuda Di Tengah Momentum Kemerdekaan dan Tahun Baru Hijriah

Read Next

Ketua Komisi I DPRD Berau, Minta Diskominfo Sediakan Layanan Wifi Gratis Di Sekolah

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular