• Rabu, 9 Oktober 2024

IKAMI SUL-SEL Cabang Tarakan Buka Pendaftaran Anggota Baru

Tarakan – Lensaku.id. Ikatan Kekeluargaan Mahasiswa Pelajar Indonesia Sulawesi Selatan ( IKAMI SUL-SEL) Cabang Tarakan, akan melaksanakan masa penerimaan anggota baru (SARABBA).

Menurut informasi yang di rilis dari akun resmi IKAMI SUL-SEL Cabang Tarakan, penerimaan anggota baru ini akan di laksanakan pada Minggu (20/9) mendatang.

Mohammad Nizam Sekertaris Umum IKAMI SUL-SEL Cabang Tarakan ketika di konfirmasi oleh Lensaku.id menyampaikan bahwa memang benar pada saat ini IKAMI SUL-SEL Cabang Tarakan tengah menjalankan tahapan untuk penerimaan anggota baru.

“Ya sampe saat ini kita sudah membuat struktur ke panitiaannya, penerimaan para kader baru IKAMI SUL-SEL ini kita programkan dengan nama Sarabba yakni ( Masa Penerimaan Anggota Baru ),” jelasnya.

logo Ikami sul-sel

IKAMI SUL-SEL adalah Organisasi Kepemudaan yang merangkul seluruh Mahasiswa/Pelajar yang berasal dari Provinsi Sulawesi Selatan maupun Mahasiswa /Pelajar yang memiliki garis keturunan dari daerah Sulawesi Selatan.

Di sampaikan Nizam, sejak di buka pada Kamis (10/9), antusias dari para peserta cukup tinggi, karena dalam jangka waktu dua hari sudah ada 50 pendaftar yang ingin bergabung.

“Sejak kita mulai buka pada hari Kamis kemarin, sampai saat ini sudah ada lebih dari 50 pendaftar yang mau bergabung. Jelas kami sangat senang karena ini akan menambah jumlah keluarga baru kami di dalam organisasi.

Mungkin InshaAllah kami targetkan 100 peserta karena masih ada satu minggu lagi waktu pendaftaran, saya juga sudah sampaikan perkembangan anggota baru ini kepada Ketua Umum,” lanjut Nizam.

Dirinya berharap agar seluruh para Mahasiswa/Pelajar yang berasal ataupun memiliki garis keturunan dari Sulawesi Selatan bisa bergabung, hal ini ia anggap penting agar nantinya para Pemuda Sulawesi Selatan bisa bergerak bersama untuk turut berpartisipasi membangun daerah Kaltara.

“Tentu ini penting untuk mereka bergabung, selain untuk menjaga adat istiadat, melestarikan budaya, di IKAMI SUL-SEL ini juga kita sebagai pemuda yang berasal dari luar juga turut memikirkan kemajuan daerah kita ini baik Kaltara maupun Tarakan, meskipun kita pendatang dan telah hidup di sini kita tetap harus berperan untuk daerah yang kita tinggali sekarang, karena semuanya kan Bhineka Tunggal Ika, kita tetap saling gotong royong,” tutupnya.

Read Previous

Kondisi Mulai Membaik, Bupati Berau Muharram Banyak Dapat Support

Read Next

Rapat Pleno Terbuka KPU Bulungan, Tetapkan DPS Hasil Coklit

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular