BERAU – LENSAKU, Bankaltimtara berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau untuk mewujudkan salah satu program Bupati dalam tujuan menuju Digital Smart City. Acara sosialisasi tersebut dilaksanakan pada Kamis (03/02) di Ruang Balai Mufakat, Tanjung Redeb.
Direktur operasional Bankaltimtara, Siti Aisyah mengatakan, Smart City adalah sebuah konsep pengembangan perkotaan dalam digitalisasi dan konsep Smart City bukanlah hal baru.
“Sosialisasi ini kami adakan sebagai upaya perluasan teknologi dalam sistem kepemerintahan dan sistem pembayaran masyarakat,” Ujar Siti.
Lebih lanjut, Siti menjelaskan sebuah kota dikatakan Smart City apabila sudah tercapai enam pilar dari smart city tersebut dan untuk mewujudkannya dibutuhkan sinergitas dengan instansi daerah, swasta dan masyarakat.
“Untuk enam pilar Smart City tersebut yakni Smart Governance atau pemerintahan digital yang cerdas, smart infrastructure, smart economy, smart living, smart people, dan smart environtment. Dan untuk mewujudkannya kita harus saling bersinergitas,” Paparnya.
Dalam persiapan menuju Digital Smart City, Sri Juniarsih selaku Bupati Berau menyampaikan bahwa kedepannya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau benar – benar siap menerapkan Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD).
“Saya berpesan untuk seluruh OPD dapat memahami sistem digitalisasi daerah agar kedepannya sudah siap menerapkan ETPD tersebut,” Tutur Bupati.
Sosialisasi ini bertujuan untuk memberi pemahaman mengenai digitalisasi daerah sebagaimana yang diamanatkan dalam Permendagri Nomor 56 Tahun 2021.
“Di mana Kemendagri mendorong Pemerintah Daerah (Pemda) untuk menyusun peta jalan dan ETPD,” Sampainya.
Hal tersebut telah diimplementasikan oleh Pemkab Berau melalui Keputusan Bupati Berau Nomor 214 Tahun 2021 pada 11 Mei Tahun 2021 Tentang Pembentukan Satuan Tugas Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD).
Keputusan tersebut sejalan dengan misi dan salah satu program unggulan Bupati, yaitu peningkatan tata kelola pemerintahan yang bersih dan berkualitas melalui SDM yang profesional berbasis digital teknologi.
Dalam upaya menuju Digital Smart City, Bupati Berau mengajak segenap pihak, para OPD, dan terkhusus kepada Perbankan agar mendukung pelaksanaan ETPD untuk dapat mengoptimalkan pendapatan dari pajak dan retribusi daerah, sehingga pendapatan daerah akan meningkat dan kesejahteraan masyarakat akan lebih cepat terwujud.
“Saya selalu menyampaikan bahwa pemda Berau berkomitmen kuat untuk mendorong pemanfaatan teknologi dalam upaya pelaksanaan pembangunan dan kami menyadari teknologi saat ini menjadi kewajiban kita agar tidak gaptek,” Beber Bupati.
Kendati demikian, Bupati juga berharap program digitalisasi tersebut segera terwujud secara merata karena mengingat sebentar lagi Kabupaten Berau menjadi penyangga utama bagi Ibukota Negara Baru.
“Saya harap program digitalisasi dapat terwujud secara merata untuk menuju Smart City karena kita termasuk dalam wacana pemindahan ibu kota ke Kalimantan Timur,” Kata Bupati.
Terakhir, Bupati meminta kepada seluruh stakeholder terkait agar melakukan gerak cepat untuk melaksanakan 18 program sebelum habis masa jabatannya.
“Kami meminta kepada seluruh OPD untuk gerak cepat melaksakan 18 program kerja kami dan harus terlaksana dalam sisa masa jabatan saya saat ini,” Tutup Bupati. (Dez)