BERAU, LENSAKU – Sebelum pelaksanaan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) di Kecamatan Kelay, Sri Juniarsih selaku Bupati Berau melantik Irwan K sebagai Pejabat Kepala Kampung Long Pelay pada Rabu (02/03) bertempat di Pendopo Kecamatan Kelay.
Irwan K dilantik sebagai Pj Kepala Kampung Long Pelay dikarenakan menggantikan Kepala Kampung yang sebelumnya berhenti. Untuk lama masa jabatannya yakni hingga 15 Desember 2023 mendatang. Maka dari itu, Bupati berharap Irwan K bisa secepatnya mempersiapkan pemilihan Kepala Kampung.
Usai dilaksanakannya pelantikan tersebut, Sri Juniarsih berpesan kepada Pj Kepala Kampung yang baru saja dilantik agar melaksanakan tugas dan kewenangannya dengan penuh tanggung jawab. Mengingat pemerintahannya merupakan persiapan dalam menunggu Kepala Kampung Definitif.
“Saya berpesan kepada Pj Kepala Kampung Long Pelay yang baru saja dilantik agar menjalin kerjasama yang baik dengan aparatur Kampungnya agar kebijakan yang diambil bisa sesuai dengan kondisi Kampung Long Pelay,” Ucap Sri Juniarsih.
Diakui oleh Bupati bahwa kinerja Kepala Kampung yang sebelumnya telah dilakukan dengan sangat baik. Sehingga diharapkan oleh Sri Juniarsih agar Pj yang dilantik bisa meneruskan dan membenahi jika ada terdapat kekurangan.
Ia juga mengharapkan agar disisa masa jabatan Kepala Kampung Long Pelay hingga tahun depan tersebut untuk bisa mengarahkan Masyarakat agar mendukung program – program Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dengan baik, sehingga dapat terealisasi dengan penuh.
“Dengan dilantiknya saudara Irwan K sebagai Pj Kepala Kampung Long Pelay karena kinerja dan integritas sangat tinggi untuk selama ini,” Tutur Bupati.
Bupati berharap agar seluruh aparatur Kampung bisa memaksimalkan seluruh potensi yang dimiliki oleh Kampung Long Pelay maupun Kecamatan Kelay sendiri.
“Saya berharap agar seluruh aparatur Kampung Long Pelay maupun Kecamatan Kelay untuk bisa memaksimalkan seluruh potensi yang ada demi mencapai percepatan pembangunan. Intinya hal ini agar Masyarakat ikut senang,” Tutup Sri. (Dez)