Kapolda Bahas Kesiapan Percepatan SPN Polda Kaltara Bersama Bupati Malinau

MALINAU, LENSAKU.ID  – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Kalimantan Utara, Irjen Pol Daniel Adityajaya, S.H., S.I.K., M.Si, melakukan pembahasan persiapan operasional SPN Polda Kaltara bersama Bupati Malinau, Wempi Mawa SE.,MH., di Ruang Pertemuan Kantor Pemkab Malinau, Selasa (9/5).

Dalam pertemuan tersebut, Kapolda didampingi Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Kaltara, Brigjen Pol Kasmudi, S.I.K.

Baca juga:  Wagub Kaltara Tinjau Persiapan MAFest 2K23

Kepada media, Kapolda menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Bupati Malinau beserta jajarannya. Secara teknis, Kapolda mengatakan telah menjelaskan progres persiapan kesiapan oprasional SPN Polda Kaltara yang berlokasi di Bumi Intimung ini.

Karo Logistik Polda Kaltara, Kombes Pol Dahana, S.I.K menambahkan, Polri mengalokasikan Rp11,48 miliar untuk mendukung operasional SPN Polda Kaltara tahun ini.

Baca juga:  Kejurprov Sepak Takraw 2023, Gubernur Kaltara Ucapkan Selamat Bertanding

“Rp10,63 miliar diperuntukan bagi pekerjaan konstruksi, Rp380 juta untuk pengawasan dan Rp172 juta untuk biaya kelola,” kata Dahana.

Kepala SPN Polda Kaltara, Kombes Pol Asep Marsel Suherman, S.I.K., M.H., menambahkan, keberadaan SPN Polda Kaltara diyakini akan turutmendorong roda pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Malinau.

Adapun, Bupati Malinau, Wempi Mawa, menyampaikan dukungan terhadap pembangunan SPN Polda Kaltara di wilayahnya. Ia berharap keberadaan SPN turut mendukung kemajuan Kabupaten Malinau.

Baca juga:  Ketua Umum TP-PKK Kunjungi Kawasan Konservasi Mangrove dan Bekantan di Tarakan

Sebagai informasi tambahan, rapat pembahasan percepatan operasional SPN Polda Kaltara ini juga dihadiri oleh intansi terkait. Seperti PLN dan juga PDAM. Mengingat pasokan listrik dan air akan sangat dibutuhkan dalam operasional SPN.(rdk)

Bagikan: